Bahaya Menahan Kentut



Kentut sembarangan memang tidak sopan, tetapi ketahuilah bahwa menahan-nahan kentut juga bukan hal yang baik. Meski pun tidaklah berakibat fatal, tetapi tetap ada resiko yang harus ditanggung jika gas berlebih di saluran pencernaan tidak dibebaskan. Memang secara tidak langsung tidak bahaya sebenarnya jika kentut ditahan.


Meski tidak berbahaya, tetapi pada dasarnya kentut adalah kumpulan gas dari hasil metabolisme di usus yang secara alamiah akan didorong kebawah oleh tubuh. Jika terus ditahan-tahan, maka akan terakumulasi dan menyebabkan rasa tidak nyaman.


Rasa tidak nyaman akibat menahan kentut bisa berupa perut kembung, begah dan terkadang pegal-pegal kalau sudah berlanjut menjadi masuk angin. Ketika perut penuh oleh gas, rasa begah itu kadang-kadang juga mempengaruhi nafsu makan karena perut rasanya tidak nyaman.


Namun, kebiasaan menahan kentut berdampak pada akumulasi bau kentut. Meski tidak ditahan-tahan hingga berakumulasi, kentut bisa saja tetap bau karena merupakan produk sisa hasil metabolisme sistem pencernaan.

Komentar

Posting Komentar

Dilarang Link Aktif!